About

YUSRIEL INFO

Pages

Minggu, 16 Oktober 2016

Cokelat Manis Sudah Biasa, Ini Ada Cokelat Pedas Rasa Cabe

PENJARINGAN --  Umumnya cokelat yang sering kita makan memiliki rasa manis atau sedikit pahit, namun rumah produksi cokelat dari Lampung membuat cokelat rasa cabe. Cokelat ini bisa ditemui di pameran Jakarta Coffee Week 2016 yang digelar di Hype Land, Pantai Indah Kapuk, Pluit, Jakarta Utara, Sabtu-Minggu 15-16 Oktober 2016.
Cokelat rasa cabe ini, merupakan inovasi  baru dari Krakakoa, sebuah perusahaan cokelat dari Lampung.
20161016Cokelat Manis Sudah Biasa, Ini Ada Cokelat Pedas Rasa Cabe
Cokelat pedas rasa cabe, inovasi baru dari Krakakoa, sebuah perusahaan cokelat dari Lampung.
Menurut Manajer Komunikasi Krakakoa, Dhany Soehartono, Cokelat rasa cabe dibuat agar konsumen memiliki variasi rasa baru.
"Sebetulnya cokelat rasa cabe sudah lazim di konsumsi masyarakat Amerika Selatan sejak ratusan tahun lalu, tapi Indonesia ini masih jarang, oleh sebab itu, kita coba kenalkan," kata Dahny saat ditemui Warta Kota di Jakarta Coffee Week 2016, Sabtu (15/10).
Dhany menyebut dari segi rasa, cokelat rasa cabe ini tidak berbeda dengan cokelat biasa saat pertama kali dimakan, namun citarasa cabe, akan muncul beberapa saat setelah cokelat dilumatkan di lidah.
"Meskipun cabe yang kita gunakan cabe rawit, tapi tidak terlalu pedas, karena kandungan cokelatnya 60 persen," kata dia.
Menurut Dhany, setelah dua tahun diluncurkan, cokelat rasa cabe ini, laris manis di pasaran, umumnya, konsumen membeli lantaran penasaran dan menjadikannya cokelat ini sebagai oleh-oleh.
Lantaran kemasan cokelat Krakakoa menggunakan unsur batik, Dhany mengatakan, cokelat ini kerap dijadikan oleh-oleh baik pembeli dari luar pulau atau luar negeri.
"Kita juga punya outlet di Bandara Soekarno-Hatta dan di Singapura, dan selalu laris dibeli," kata dia.
Selain rasa cabe, produk Krakakoa juga membuat beberapa rasa unik lain, seperti garam laut dan lada, kayu manis dan jahe.
Satu bungkus cokelat Krakakoa ini, dijual seharga Rp40 ribu dan bisa didapatkan di Jakarta Coffee Week 2016.
Sumber : http://wartakota.tribunnews.com/2016/10/16/cokelat-manis-sudah-biasa-ini-ada-cokelat-pedas-rasa-cabe


0 komentar:

Posting Komentar