About

YUSRIEL INFO

Pages

Jumat, 21 Oktober 2016

Gempa 6,6 SR Landa Jepang Barat, Lebih 10 Orang Terluka

TOKYO - Gempa bumi berkekuatan awal 6,6 SR mengguncang Provinsi Tottori di Jepang Barat, Jumat (21/10/2016) siang. Media Jepang NHK, Jumat (21/10/2016), melaporkan guncangan itu tercatat pada 6 minus di skala gempa Jepang 0 hingga 7 di Tottori bagian tengah.
Pusat gempa berada pada kedalaman 11 kilometer. Guncangan terasa di wilayah luas di Jepang barat.
Informasinya dari rumah sakit dan pemadam kebakaran bahwa lebih dari 10 orang luka-luka di Jepang barat.
Para pejabat Badan Manajemen Kebakaran dan Bencana mengatakan 2 rumah ambruk di Tottori.
Sejumlah orang melakukan evakuasi dari rumah mereka dan gedung-gedung lain dan berkumpul di ruang terbuka demi keselamatan.
Listrik kembali menyala setelah terputus di sekitar 50.000 rumah.
Guncangan itu memutus transportasi. Bandara-bandara setempat membatalkan penerbangan.
Sebagian layanan kereta super cepat dihentikan.
Sebagian jalan raya ditutup untuk pemeriksaan kerusakan. Sebagian besar layanan ini kembali beroperasi beberapa waktu kemudian.
Para pejabat Badan Meteorologi Jepang mengimbau masyarakat agar tetap waspada akan kemungkinan gempa dengan kekuatan yang sama. (NHK).

Sumber : http://www.tribunnews.com/internasional/2016/10/21/gempa-66-sr-landa-jepang-barat-lebih-10-orang-terluka

0 komentar:

Posting Komentar